Satgas Corona Inhu Pantau 65 ODP Secara Intensif - inhu.my.id

29/03/2020

Satgas Corona Inhu Pantau 65 ODP Secara Intensif

exploreinhu.com - Satgas Corona Inhu Pantau 65 ODP Secara Intensif. Wakil Bupati (Wabup) Indragiri Hulu, Khairizal menyatakan, sedikitnya ada 65 Orang Dalam Pengawasan (ODP) virua corona (Covid-19). Jumlah tersebut tersebar di 14 kecamatan.

Pernyataan itu disampaikan oleh Khairizal bersama dengan unsur Forkopimda saat menggelar video confrence dengan Gubernur Riau, di Kantor Bupati Inhu, Senin (23/3).

Satgas Corona Inhu Pantau 65 ODP Secara Intensif

"Saat ini ada 65 ODP di Kabupaten Inhu yang tersebar di 14 kecamatan, dan senantiasa kita monitor 24 jam," kata Khairizal.

Selain itu ada dua orang yang baru pulang dari Malaysia juga sudah dicek kesehatannya, dan terus di pantau oleh tim kesehatan.

Terpisah Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Inhu, Elis Julinarti membenarkan hal tersebut, menurutnya orang yang masuk ODP itu meliputi mahasiswa hingga orang-orang yang baru saja berpergian dari luar negeri yang mana daerah tersebut sudah terinfeksi Covid-19.

"65 ODP itu saat ini sedang diawasi, dan untuk pencegahannya seluruh puskesmas yang ada telah kita siagakan," tutur Elis

Meski begitu Elis, menghimbau agar warga tidak panik namun tetap waspada dengan menjaga pola hidup sehat dan mengurangi aktivitas di luar rumah kecuali untuk hal yang mendesak untuk mencegah penularan virus corona.

Sampai saat ini lanjut dia, di Indaragiri Hulu belum ada satu pun pasien yang positif terinfeksi virus corona.